Pemilihan suatu media penyimpanan saat ini sudah memiliki banyak pilihan, salah satunya adalah media cloud. SARDrive merupakan sistem informasi berbasis cloud yang dibuat oleh komunitas untuk mempermudah pengguna berbagi file mereka dengan aman dan cepat secara online dengan pengguna terdaftar lainnya dan memungkinkan mereka untuk melihat, mengunggah, serta mengunduh file. Untuk mengetahui efektivitas SARDrive maka diperlukan suatu pengujian yang nantinya dapat menghasilkan nilai yang dapat diukur. ISO 9126 merupakan standar yang paling penting dalam bidang penjaminan kualitas. Terdapat beberapa faktor kualitas diantaranya Funcionality, Reability, Usability, Efficiency, Maintability, dan Portability. Dari keenam faktor kualitas tersebut, maka penulis memilih 3 faktor yaitu Funcionality, Usability, dan Efficiency untuk pengujian. Hasil pengujian pada SARDrive 87,3% (kriteria sangat layak) untuk aspek Usability, 82,3% (kriteria sangat layak) untuk aspek Efficiency, dan 80,3% (kriteria layak) untuk aspek Funcionality.Kata-kata kunci: Efektifitas, Cloud Computing, Private Cloud Storage, ISO 9126
Copyrights © 2020