JMBA (Jurnal Manajemen dan Bisnis asmi)
Vol 1 No 1 (2015): MARET 2015

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA KANTOR PEMERINTAH KABUPATEN SOLOK SELATAN, SUMATERA BARAT

Shimko, Yulniwarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2015

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan pengaruh Gaya Kepemimpinan, Motivasi, dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Kantor Pemerintah Kab. Solok Selatan, Provinsi Sumatera Barat untuk itu disebarkan daftar pertanyaaan ( kuesioner) sebanyak 67 orang yang dijadikan responden yang memiliki pendidikan terrendah adalah SMA dan yang teringgi adalah S1 dengan harapan mendapatkan jawaban yang valid dan berkopetensi. Pengertian gaya kepemimpinan adalah suatu cara yang dipergunakan oleh pemimpin dalam mempengaruhi, mengarahkan, mendorong dan mengendalikan bawahan dalam mencapai suatu tujuan dalam organisasi. Sedangkan motivasi merupakan sarana yang bisa dipakai oleh pimpinan untuk mengatur hubungan perkerjaan dalam organisasi. Lingkungan kerja mempunyai pengaruh langsung terhadap pegawai dalam melaksanakan tugas masing-masing, lingkungan kerja yang memuaskan bagi pegawai dapat meningakatkan kinerja. Kinerja adalah efektivitas dan efisiensi pencapaian hasil kerja yang dibandingkan dengan target yang sudh ditetapkan. Metodologi penelitian yang digunakan adalah uji reliabilitas, uji validitas untuk setiap pertanyaan yang ada pada tiap variabel, dan uji regresi sederhana untuk variabel X1 terhadap Y, variabel X2 terhadap Y, dan variabel X3 terhadap Y, serta uji regresi berganda untuk variabel X1, X2, dan X3 terhadap Y sehingga dapat diketahui korelasi, koefisien penentu, uji hipotesis, dan persamaan linear sederhana maupun linear berganda. Kesimpulan yang diambil berdasarkan hasil analisa data kuantitatif, dengan bantuan pengolahan data menggunakan perangkat lunak SPSS 17 diperoleh nilai rata-rata (mean) untuk setiap variabel adalah setuju kecuali pada variabel X2 yang bernilai rata-rata sangat setuju. Untuk uji reliabilitas atau kelayakan semua pertanyaan yang ada variabel (X1, X2, X3, dan Y) adalah reliabel untuk Alpha Cronbach yang dipersyaratkan sebesar 0,6, dan uji validitas atau uji keterkaitan antara setiap pertanyaan pada setiap variabel yang ada semuanya valid kecuali pada variabel X1 pada pertanyaan nomor 3, dan variabel X3 pada pertanyaan nomor 12. Hasil korelasi parsial diperoleh hasil yang bernilai positif dengan hubungan yang cukup kuat kecuali pada variabel X2 yang memiliki hubungan yang kuat. Sedangkan uji regresi sederhana dalam bentuk parsial antara X1 terhadap Y, X2 terhadap Y, dan X3 terhadap Y diperoleh nilai Sig. = 0,000 yang jauh lebih kecil dari standard error 0,05 yang berarti signifikan. Sedangkan uji regresi berganda X1, X2, dan X3 terhadap Y diperoleh nilai korelasi positif, dan kuat serta dengan nilai Sig. = 0,000 yang jauh lebih kecil dari stardard error sebesar 0,05 yang berarti signifikan.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JMBA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis is committed to publishing scholarly empirical and theoretical research articles, that have a high impact on the management field as a whole. The journal encourages new ideas or new perspectives on existing research. The journal covers such areas as: Business ...