Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Komitmen Profesional Dan Locus of Control Terhadap Intensitas Melakukan Whistleblowing Dengan Sensitivitas Etis Sebagai Variabel Intervening. Pada penelitian ini pengambilan sampel menggunakan teknik sampling sensus yang dimana peneliti mengambil seluruh sampel yang berada dalam populasi yaitu 31 auditor yang bekerja di KAP wilayah Makassar. Dari 6 KAP yang aktif di Makassar, hanya ada 4 KAP yang bersedia menjadi responden dan mengisi kuesioner. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah penyebaran kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif dengan pendekatan regresi. Hasil penelitian menyatakan bahwa sebanyak lima hipotesis berpengaruh positif dan signifikan, baik melalui hubungan secara langsung intervening maupun tidak langsung.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2020