Advances in Police Science Research Journal
Vol. 4 No. 1 (2020): January, Advances in Police Science Research Journal

Implementasi Program E-Tilang Dalam Penegakan Hukum Pelanggaran Lalu Lintas Di Wilayah Hukum Polres Banyumas

Arjuna , Yoga Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh tingginya jumlah angka pelanggaran lalu lintas di Kabupaten Banyumas, dari tahun 2017-2018. Upaya yang dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas ada yang preemtif maupun represif. Penulis membahas dari segi represifnya. Upaya represif terhadap pelanggaran lalu lintas ini adalah dengan melakukan penegakan hukum yaitu dengan menerapkan aplikasi e-tilang. Namun pelaksanaannya di Polres Banyumas belum sesuai dengan mekanisme penindakan dengan menggunakan aplikasi e-tilang yang sudah ada. Oleh karena itu, maka dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui kemampuan personel dalam menggunakan aplikasi e-tilang, implementasinya dan faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi e-tilang tersebut. Kepustakaan penelitian yang digunakan penulis mengacu pada penelitian mahasiswa PTIK yang berkaitan dengan penindakan pelanggaran lalu lintas maupun sistem tilang. yang mana peneliti tersebut bisa mendukung proses pembuatan skripsi penulis. Sedangkan untuk kepustakaan konseptual, penulis menggunakan Teori Manajemen oleh George R. Terry dan konsep yang berhubungan dengan judul yang penulis angkat. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif, menggunakan metode penelitian field research, serta teknik pengumpulan data dengan wawancara, pengamatan, dan telaah dokumen. Hasil penelitian menemukan bahwa anggota Satuan Lalu Lintas Polres Banyumas harus bekerja 2 (dua) kali pada saat menilang dengan menggunakan aplikasi e-tilang yaitu dengan cara menuliskan data pelanggar ke dalam blanko berwarna biru dan setelah itu baru memasukkan data pelanggar kedalam aplikasi e-tilang, hal ini tidak sesuai dengan mekanisme penilangan dengan menggunakan aplikasi e-tilang dalam melakukan penindakan pelanggaran lalu lintas. Dan dalam pelaksanaannya ada beberapa faktor yang mempengaruhi, yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor-Faktor tersebut ada yang mendukung dan menghambat penerapan e-tilang di Polres Banyumas. Berdasarkan hasil penelitian, maka penulis menyarankan agar personel diberikan sosialisasi ataupun pendidikan dan pelatihan mengenai penindakan pelanggaran menggunakan e-tilang dengan benar dan menyeluruh, diberikan sarana berupa hp android bagi anggota yang tidak punya, Blangko tilang manual ditiadakan untuk mengurangi beban kerja setiap personel sehingga langsung memasukkan ke aplikasi e-tilang tersebut serta perlu adanya sosialisasi kepada masyarakat melalui Dikmas lantas atau yang lain.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

apsrj

Publisher

Subject

Religion Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Advances in Police Science Research Journal (Adv. Police Sci. Research J.) (ISSN Online 2722-4872 ISSN Print 2722-4864) merupakan jurnal double blind peer-reviewed journal yang terbit tiap bulan, diterbitkan oleh Akademi Kepolisian Indonesia. Jurnal ini memuat artikel-artikel hasil penelitian ...