Jurnal Renaissance
Jurnal Renaissance Volume 4 Nomor 01, Mei 2019

MODAL SOSIAL DAN MEKANISME ADAPTASI MASYARAKAT PEDESAAN DALAM PEMBANGUNAN INDUSTRI DI DESA GEMULUNG KABUPATEN JEPARA

Yusa' Farchan (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
11 May 2019

Abstract

Penelitian ini mengkaji modal sosial dan mekanisme adaptasi masyarakat pedesaan dalam merespon proses industrialisasi yang sedang berlangsung sejak 2015 di Desa Gemulung, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara. Penelitian ini menggunaan pendekatan kualitatif berupa studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui indepth interview dan observasi. Dalam merespon proses industrialisasi, masyarakat mengembangkan kepercayaan, interaksi yang kuat antar sesama anggota, serta norma atau aturan baru yang menunjukkan tipe bridging social capital. Prinsip dasar modal sosial adalah bahwa hanya kelompok-kelompok masyarakat yang memiliki seperangkat nilai sosial dan budaya yang menghargai pentingnya kerjasama yang dapat maju dan berkembang dengan kekuatan sendiri. Bridging social capital yang bersifat inklusif dan outward looking ini merupakan manifestasi dari upaya pencarian jawaban bersama dalam menyelesaikan masalah terutama kemiskinan dan keterbelakangan ekonomi yang dihadapi kelompok dengan memanfaatkan jaringan yang dimiliki individu dalam kelompok. Bridging social capital merefleksikan karakter masyarakat Desa Gemulung yang terbuka, memiliki jaringan fleksibel, toleran, serta akomodatif untuk menerima perubahan khususnya terhadap proses industrialisasi yang sedang berlangsung. Bridging social capital akan membuka jalan bagi perekonomian pedesaan untuk lebih cepat berkembang dengan kemampuan menciptakan networking yang kuat, menggerakkan sumber daya yang lebih luas serta mengembangkan model reciprocity yang lebih variatif. Pada proses selanjutnya, bridging social capital ini menghasilkan kapasitas adaptasi, antara lain berupa: kerja sama, partisipasi semua elemen masyarakat, pemanfaatan teknologi sesuai kebutuhan masyarakat, prinsip saling menjaga, modifikasi struktur kelembagaan, modifikasi peraturan atau norma dan kemampuan memobilisasi sumber daya kolektif dalam anggota kelompok.Kata Kunci: Kapital sosial, kapasitas adaptif; industri pedesaan

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

renaissance

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Renaissance adalah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan hasil-hasil riset dari para akademisi, peneliti, lembaga riset dan masyarakat umum pada empat bidang yaitu ekonomi, politik, sosial dan hukum. Jurnal Renaissance lahir dari kesadaran kritis untuk mendorong peningkatan dan ...