Transaksi pembayaran yang disediakan oleh transmetro pekanbaru masih dilakukan secara manual, dimana penumpang yang ingin berpergian menggunakan transmetro harus terlebih dahulu melakukan pembayaran tiket melalui pihak transmetro pekanbaru. Hal ini tentunya masih mempersulit kegiatan transaksi, Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa, merancang serta membangun sebuah teknologi berbasis mobile yang digunakan sebagai media penyimpanan uang secara digital dan dapat digunakan dalam transaksi pada sarana angkutan umum masal (SAUM) yang ada dikota pekanbaru, yaitu bus transmetro pekanbaru. Pada aplikasi digital wallet yang dibangun, peneliti menambahkan algoritma sequential yang digunakan untuk membantu aplikasi dalam proses pencarian data berdasarkan nomor polisi bus, dan nomor induk penduduk pengguna layanan yang dijadikan sebagai acuan dalam pencatatan data transaksi. Penelitian ini akan berfokus untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi dalam kegiatan transaksi pada transmetro pekanbaru, karena dari kegiatan yang terjadi saat ini, sangat sering sekali penumpang yang ingin menaiki transmetro pekanbaru tidak memiliki alat pembayaran berupa uang yang pas dengan biaya perjalanan. Dengan adanya aplikasi digital wallet berbasis teknologi mobile ini, mempermudah penumpang dalam bertransaksi tanpa harus menyediakan uang tunai dan tanpa harus merasa dirugikan jika tidak terdapat uang kembali atas transaksi perjalanan.
Copyrights © 2020