Perilaku yang dapat mempengaruhi perkembangan karies adalah tentang cara menjaga kesehatan gigi dan mulut. Perilaku sangat dipengaruhi oleh pengetahuan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Hubungan Perilaku tentang Kesehatan Gigi dengan Kejadian Karies Gigi pada Anak di Lingkungan V Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Sei Tualang Raso Kota Tanjungbalai tahun 2020. Jenis penelitian ini adalah adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study. Alat pengumpul data yang digunakan adalah kuesioner. Jumlah sampel yang digunakan adalah 45 orang. Hasil penelitian ada hubungan antara pengetahuan anak tentang kesehatan gigi dengan kejadian karies gigi, hasil uji Chi-Square didapatkan nilai p=0,025. Ada hubungan antara sikap anak tentang kesehatan gigi dengan kejadian karies gigi, hasil uji Chi-Square didapatkan nilai p=0,004. Ada hubungan antara tindakan anak tentang kesehatan gigi dengan kejadian karies gigi. Kesimpulan.Kepada Orang Tua Anak diharapkan agar memperhatikan dan menjaga kesehatan gigi sehingga dapat terhindar dari masalah karies gigi.
Copyrights © 2021