JURAKUNMAN (JURNAL AKUNTANSI DAN MANAJEMEN)
Vol 13, No 2 (2020): Vol.13. No.2. JULI 2020, JURAKUNMAN

ANALISIS RASIO KEUANGAN UNTUK MENILAI KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PT. SEKAR LAUT, TBK

Adat Muli Peranginangin (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surya Nusantara)
Anggi Stella Manurung (STIE Surya Nusantara)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2020

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kondisi keuangan perusahaan bila dilihat dari rasio likuiditas, rasio solvabilitas dan rasio profitabilitas dan untuk mengetahui bagaimana kinerja perusahaan bila dilihat dari analisis laporan keuangan tersebut pada perusahaan PT. Sekar Laut, Tbk. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif dan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Sumber data diperoleh dari laporan keuangan perusahaan PT. Sekar Laut, Tbk dari tahun 2016-2018 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan mengakses www.idx.co.id. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio likuiditas PT. Sekar Laut, Tbk pada tahun 201 6-2018 berada dibawah standar industri karena perusahaan belum mampu dalam mengelolah aktiva lancarnya dengan maksimal, sehingga hutang lancar perusahaan lebih besar dari aktiva lancar yang dimiliki perusahaan. Rasio solvabilitas dari tahun 2016-2018 dilihat dari rasio hutang terhadap aktiva dan rasio hutang terhadap modal dibawah standar industri atau tidak solvable karena perusahaan belum mampu mengelolah aktiva dan modal yang dimiliki dengan maksimal, sehingga hutangnya lebih besar dari aktiva yang dimiliki. Dan rasio profitabilitas tahun 2016-2018 menurun dan tidak efisien karena masih dibawah standar industri karena beban pokok penjualan dan biaya-biaya lainnya terlalu besar, sehingga laba yang diperoleh semakin kecil. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kinerja PT. Sekar Laut, Tbk kurang baik. Kata Kunci: Rasio Likuiditas, Rasio Solvabilitas, Rasio Profitabilitas dan Kinerja Perusahaan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jur1

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Jurakunman atau Jurnal akuntansi dan manajemen adalah sebuah jurnal yang didedikasikan untuk dunia ilmu pengetahuan khususnya dalam bidang akuntansi manajemen. Jurnal ini diharapkan akan menjadi wadah bagi para peneliti dan dosen dilingkungan STIE Surya Nusantara maupun dari luar lingkungan ...