Musamus Journal of Civil Engineering
Vol 3 No 02 (2021): Musamus Journal of Civil Engineering

Analisis Tingkat Kepuasan Penumpang Terhadap Pelayanan Angkutan Pedesaan Rute Kota Merauke-Distrik Kurik

Dewi Sriastuti Nababan (Teknik Sipil, Universitas Musamus)
Jeni Paresa (Teknik Sipil, Universitas Musamus)
Asnawi Asnawi (Teknik Sipil, Universitas Musamus)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Angkutan pedesaan merupakan angkutan umum yang digunakan masyarakat distrik Kurik sebagai sarana transportasi bagi mereka yang belum mempunyai kendaraan pribadi. Kebutuhan masyarakat akan terpenuhi jika transportasi memberikan suatu pelayanan yang baik bagi masyarakat. Oleh karena itu tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis sejauh mana kepuasan pelanggan atas kualitas pelayanan angkutan umum pedesaan dengan jurusan kota Merauke-Distrik Kurik. Perhitungan tingkat pelayanan ini menggunakan metode Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index) dan Importance Performance Analisis (IPA) yang dapat digunakan sebagai acuan untuk menentukan sasaran – sasaran ditahun – tahun mendatang. Atribut kualitas pelayanan yang dianggap paling penting oleh penumpang angkutan pedesaaan kota Merauke – distrik adalah atribut kebersihan moda transportasi yaitu dengan nilai rata – rata 4,32. Sedangkan Hasil perhitungan Customer Satisfaction Index (CSI), diketahui bahwa nilai CSI angkutan pedesaaan kota Merauke – distrik Kurik sebesar 70,08%, yang berarti pelayanan kepada penumpang dikatakan “Buruk” sehingga penumpang merasa tidak puas terhadap kinerja yang dilakukan pengelola angkutan pedesaan kota Merauke – distrik Kurik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

civil

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

The aim of this MulaRev is to provide a venue for academicians, resesarchers. The scope of this journal is: - Water sector - Transportation Sector - Geotechnical field - Field Structure - Field of Construction ...