Negara berkembang memiliki banyak aspek yang dapat mempengaruhi pertumbuhan ekonominya, salah satunya Indonesia. Salah satu penggerak ekonomi masyarakat adalah pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas program revitalisasi pasar tradisional di Pasar Prambanan. Variabel penelitian ini terdiri dari pendapatan, retribusi dan jumlah pembeli. Sedangkan untuk mengukur efektivitas revitalisasi menggunakan variabel pengaduan, masukan, proses, dan keluaran. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dengan menggunakan wawancara, kuesioner, dan observasi langsung kepada pedagang dan UPT Pasar Prambanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan pendapatan, retribusi dan jumlah pembeli yang signifikan bagi pedagang Pasar Prambanan sebelum dan sesudah program revitalisasi pasar.
Copyrights © 2021