Abstrak : Penelitian ini menganalisis efisiensi teknis perbankan syariah di daerah tingkat I di Indonesia. Metode Stochastic Frontier digunakan untuk memperoleh nilai efisiensi Bank Umum Syariah (BUS) dan Unit Usaha Syariah (UUS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa efisiensi bank syariah masih rendah dengan nilai 0,426. Efisiensi tertinggi diperoleh UUS di Provinsi Kepulaun Riau sedangkan nilai terendah diperoleh BUS yang beroperasi di Provinsi Papua Barat. Secara umum, UUS cenderung lebih efisien secara teknis dibandingkan BUS. Kata Kunci: efisiensi, sfa, bank syariah
Copyrights © 2020