JABI (Jurnal Akuntansi Berkelanjutan Indonesia)
Vol 3, No 3 (2020): JABI (Jurnal Akuntansi Berkelanjutan Indonesia)

Analisis Pengaruh Profitabilitas, Leverage dan Likuiditas terhadap Financial Distress

Ayumi Rahma (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2020

Abstract

Financial Distress merupakan suatu kondisi yang terjadi sebelum kebangkrutan. Kondisi ini perlu diketahui sejak dini agar tindakan-tindakan perbaikan dapat diambil sehingga kebangkrutan bisa dihindari. Salah satu cara untuk dapat mendeteksi financial distress adalah dengan menggunakan rasio keuangan seperti profitabilitas, leverage dan likuiditas. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh profitabilitas, leverage dan likuiditas terhadap financial distress. Penelitian ini menggunakan perusahaan yang terdaftar pada sub sektor transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2019. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan regresi logistik. Hasil pengujian dalam penelitian ini adalah profitabilitas dan leverage memiliki pengaruh negatif terhadap financial distress. Di sisi lain, likuiditas tidak terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap financial distress.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JABI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Sustainable Accounting Indonesia (JABI) is a publication media of scientific research in accounting field published by Accounting S1 Department, Faculty of Economics, Universitas Pamulang regularly every four monthly. Focus: provides research benefits to the development of accounting ...