Studi ini dilakukan di BUMDes Amanah Sejahtera Desa Sungai Buluh Kabupaten Kuantan Singingi, dengan fokus pada peran BUMDes dalam meningkatkan PADes. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana BUMDes Amanah Sejahtera dapat meningkatkan PADes Desa Sungai Buluh Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Dan menganalisis data menggunakan metode interaktif menurut Miles, Hubberman & Saldana (2013). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keberadaan BUMDes Amanah Sejahtera meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PADes) Desa Sungai Buluh Kabupaten Kuantan Singingi.
Copyrights © 2020