Jurnal Riset Terapan Akuntansi
Vol. 5 No. 1 (2021): JURNAL RISET TERAPAN AKUNTANSI

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI ALOKASI BELANJA

Maria Maria Maria (Politeknik Negeri Sriwijaya)
Desi Indriasari (Politeknik Negeri Sriwijaya)
Nurhasanah Nurhasanah (Politeknik Negeri Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2021

Abstract

Studi ini membuktikan unsur-unsur yang berkontribusi terhadap alokasi belanja modal di 34 provinsi se-Indonesia. Data diperoleh berdasarkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2016-2018. Determinan alokasi belanja modal meliputi, PAD, dana perimbangan, SiLPA, dan rasio ruang fiskal. Data dianalisis menggunakan teknik multiple regression. Hasil analisis, secara bersama-sama keempat unsur tersebut berkontribusi terhadap belanja modal sebesar 69,8%. Secara parsial, PAD tidak memengaruhi alokasi belanja modal dan dana perimbangan merupakan faktor paling dominan (28,94%) terhadap alokasi belanja modal. Dengan adanya kajian ini diharapkan berdampak pada manajemen pemerintah yang andal dan bersih. Manajemen pemerintah yang bersih menjadi harapan masyarakat/publik dalam kaitannya dengan layanan publik yang berkualitas.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jrtap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Riset Terapan Akuntansi (JRTA) merupakan jurnal yang berisi tentang hasil riset dan penelitian dalam bidang akuntansi. Terbit pertama kali pada bulan Januari 2017 dan terbit dua kali setahun yaitu untuk periode Januari – Juni dan periode Juli – Desember, dengan ISSN: ...