Seiring berkembangnya waktu dan teknologi, persaingan dalam dunia bisnis semakin kompetitif, terutama dengan masuknya sistem perdagangan bebas di suatu negara. Indonesia adalah salah satu negara yang memungkinkan perdagangan bebas. Indonesia dan negara-negara lain ASEAN telah sepakat untuk membuat kesepakatan tentang perdagangan bebas bernama Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Makalah ini dibuat dengan tujuan, yaitu menganalisis kinerja keuangan PT Tempo Scan Pacific Tbk. (TSPC) dimana dibandingkan dengan total industri berdasarkan Analisis Rasio Keuangan. Data yang digunakan adalah merupakan laporan keuangan periode 2014-2019 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). PT Tempo Scan Pacific Tbk, yakni TSPC telah memulai usaha perdagangan produk famasi sejak tahun 1953. Adapun metode analisis data yang dilakukan di dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif dan analisis rasio keuangan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi tolak ukur dalam menilai kinerja keuangan PT Tempo Scan Pacific Tbk. (TSPC).
Copyrights © 2021