MAVIB Journal : Jurnal Multimedia Audio Visual and Broadcasting
Vol 2 No 1 (2021): MAVIB Journal - Februari 2021

Film Dokumenter : “Lestari Lenggang Cisadane” Sebagai Pelestarian Budaya Kota Tangerang

Karunia Suci Lestari (Universitas Raharja)
Ayu Ramadhani (Universitas Raharja)
Arsi Yulianjani (Universitas Raharja)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2021

Abstract

Media audio dan visual saat ini banyak digunakan sebagai sarana untuk menyampaikan informasi. Film dokumenter merupakan salah satu bentuk media audio visual berupa film yang memperkuat fakta cerita mengarah pada sesuatu kenyataan, fakta, realistas peristiwa yang bersifat naratif atau bercerita. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang merupakan salah satu Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di bawah Pemerintah Kota Tangerang, memiliki tugas utama dalam melaksanakan urusan pemerintah di bidang Budaya, Pariwisata, Berkebun dan Dekorasi Kota yang merupakan otoritas daerah dan tugas bantuan yang ditugaskan. Sesuai dengan visi, misi dan program Walikota sebagaimana diuraikan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, serta fungsi resmi sebagai perumusan kebijakan teknis, administrasi, bimbingan dan pelaksanaan tugas di bidang budaya, pariwisata, berkebun dan dekorasi kota. Tarian Lenggang Cisadane masih belum banyak masyarakat yang mengenal tarian ini, sehingga pembuatan Film Dokumenter ini bertujuan untuk membantu dalam memperkenalkan serta guna melestarikan seni budaya Kota Tangerang. Manfaat penelitian ini dapat memudahkan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang untuk memberikan informasi kepada publik dalam bentuk audio-visual. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengumpulan data, analisis desain media dan konsep produksi media (KPM), yaitu: praproduksi, produksi, dan pascaproduksi. Melalui film dokumenter ini, diharapkan dapat membantu melestarikan dan meningkatkan keberadaan tarian ini.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

mavib

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Other

Description

MAVIB Journal, (Multimedia Audio Visual and Broadcasting Journal) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Universitas Raharja. MAVIB Journal menerbitkan makalah asli, makalah tinjauan, kerangka kerja konseptual, model analitik dan simulasi, studi kasus, dan penelitian empiris. MAVIB Journal ...