Tracer Study adalah proses pengumpulan data dan informasi yang berkaitan dengan alumni yang tersebar di berbagai daerah dan berguna untuk mengetahui kegiatan alumni setelah lulus kuliah. Kegiatan Tracer Study Alumni yang dilakukan pada STMIK Dumai, masih menggunakan sistem google form dan microsoft excel sehingga dalam pengolahan data membutuhkan waktu yang lama dan data yang diperoleh masih sering mengalami kesulitan untuk diolah. Kegiatan dari Tracer Study Alumni adalah melakukan survey untuk mendapatkan informasi dari alumni dengan menggunakan sistem Questionnaire online. dengan permasalahan yang ada, dapat di lakukan pembuatan sebuah sistem. Manfaat terbesar dari perancangan sistem ini adalah untuk mengetahui keberadaan para alumni setelah tamat dari bangku perkuliahan dan juga untuk menunjang peningkatan akreditas kampus. Dimana sistem ini dirancang menggunakan bahasa pemograman PHP. Kata kunci : Sistem, Pengolahan Data, Alumni, Tracer Study.
Copyrights © 2022