Penelitian ini bertujuan untuk megembangkan aplikasi e-rapor berbasisi web di SD Sekolah Pelangi Bangsa Tangerang. Agar seluruh fitur yang disajikan dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan pengguna dilakukan uji kualitas sistem pada aplikasi e rapor berbasis web SD Sekolah Pelangi Bangsa. Model pengembangan aplikasi yang digunakan adalah model pengembangan waterfall dengan 5 tahap yaitu: communication, planning, modeling, construction, dan development. pengujian produk disesauikan dengan tujuan yang ingin dicapai. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) dihasilkan sebuah produk aplikasi berbasis website yang membantu guru dalam mengelola nilai rapor siswa dengan mudah dan praktis. (2) Sistem e-Rapor berbasis web yang di kembangkan sudah dapat memudahkan dalam pendeskripsian penilaian guru mapel dan penulisan Rapor bagi wali kelas sehingga dapat mengoptimalkan kinerja guru/wali kelas dalam pengisian Rapor secara efektif dan efisien.
Copyrights © 2021