JURNAL PIONIR
Vol 7, No 1 (2021): Januari

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA KOMIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN IPA MATERI PERISTIWA ALAM DI KELAS II A SD SWASTA PERKUMPULAN AMAL BAKTI (PAB) 15 KELAMBIR LIMA T.A 2018/2019

Winny Sunfriska Limbong, Pasti Rosion Natalia Hutabarat (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2021

Abstract

ABSTRAKKurangnya penggunaan media pembelajaran dikalangan guru saat proses belajar mengajar di kelas, merupakan salah satu penyebab rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA. Maka peneliti ingin mengatasi masalah tersebut dengan menggunakan media komik, dimana media komik adalah rangkaian cerita bergambar yang dilengkapi dengan tulisan sedehana yang memperjelas sajian gambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media komik terhadap hasil belajar siswa materi Peristiwa Alam di SD Swasta Perkumpulan Amal Bakti (PAB) 15 Kelambir Lima. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan rancangan Quasi Experimental Design. Sedangkan desain yang digunakan adalah Nonequivalen Control Group Design. Sampel penelitian ini adalah kelas IIA yang berjumlah 44 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas IIB yang berjumlah 43 siswa sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes obyektif (pilihan ganda) dan Lembar Kerja Siswa (LKS). Berdasarkan hasil penelitian rata-rata hasil post-test kelas kontrol sebesar 60,23 dan untuk kelas eksperimen sebesar 78,86. Sehingga diperoleh thitung sebesar 6,510. Sedangkan nilai ttabel pada taraf signifikan 5% sebesar 1,633. Jadi thitung > ttabel (6,510 > 1,633), maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar post-test dan hasil belajar pre-test kelas eksperimen atau dengan kata lain penggunaan media komik berpengaruh terhadap hasil belajar kelas eksperimen maka Ha diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat “Terdapat pengaruh yang signifikan antara media komik terhadap hasil belajar IPA siswa kelas II A SD Swasta Perkumpulan Amal Bakti (PAB) 15 Kelambir Lima.”.   Kata Kunci: Hasil Belajar dan Media Komik  

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pionir

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Other

Description

Jurnal Pionir merupakan jurnal yang dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Asahan yang bertujuan sebagai sarana komunikasi ilmiah dan untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian kepada praktisi dan pengamat ilmu pengetahuan. Jurnal Pionir mencakup berbagai bidang ...