Jurnal MD
Vol 6, No 1 (2020)

STRATEGI PENINGKATAN SPIRITUALITAS NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN: STUDI PADA LAPAS PEREMPUAN KELAS II B YOGYAKARTA

Yulia Khoerunnisa (Universitas Widyatama Bandung)
Muhammad Rosyid Ridla (Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Peran sumber daya manusia dalam pembangunan mental dan spiritual khusus bagi narapidana sangatlah penting. Salah satu pendekatan dalam peningkatan spiritualitas adalah melalui pendekatan agama. Penelitian ini dilatarbelakangi karena semakin meningkatnya kasus kriminalitas yang dilakukan oleh perempuan di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Tujuannya untuk menganalisis dan menjelaskan upaya peningkatan spiritualitas narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II B Yogyakarta. Data terkumpul melalui proses wawancara, observasi dan dokumentasi. Peningkatan dilalui dengan jalan tugas, jalan pembinaan, jalan perubahan pribadi, jalan persaudaraan, serta jalan dakwah dengan kepemimpinan. Langkah yang di jalani yaitu dengan menentukan terlebih dahulu belenggu hati dan titik ketuhanan untuk pemurnian serta penjernihan hati dan kesadaran diri dengan keikhlasan untuk terus memperbaiki diri. peningkatan spiritualitas tersebut sebagai gambaran sikap baik terhadap diri sendiri, mampu menjalin relasi dengan sesama manusia, hubungan dengan Allah SWT, serta dengan lingkungan, memiliki motivasi menjadi lebih baik, taat norma, hukum, adat, agama juga negara.Kata Kunci: Spiritualitas, Narapidana, Lapas Perempuan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JMD

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal MD adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Yogyakarta secara berkala (Juni dan Desember). Jurnal ini menerima naskah hasil penelitian lapangan dan literer kajian manajemen dakwah, manajemen ...