Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh model pembelajaran discovery learning bantuan media pasar tradisional terhadap literasi ekonomi, (2) pengaruh model pembelajaran discovery learning bantuan media pasar tradisional terhadap hasil belajar,(3) pengaruh model pembelajaran discovery learning bantuan media pasar tradisional terhadap literasi ekonomi dan hasil belajar siswa kelas VIII. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan rancangan the posttest only control group design.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VIII sebanyak 170 siswa. Sampel populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas yang diuji kesetaraannya menggunakan uji-t, kemudian untuk menentukan kelas kontrol dan kelas eksperimen secara random sampling dengan teknik undian. Data dikumpulkan dengan kuisioner dan tes. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif anava satu jalur dan Manova. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning berbantuan media pasar tradisional terhadap literasi ekonomi siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kediri dengan Fhitung = 10,157 (p = 0,000 < 0,05), (2) terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning berbantuan media pasar tradisional terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kediri dengan Fhitung = 8,566 (p = 0,000 < 0,05), (3) terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning berbantuan media pasar tradisional terhadap literasi ekonomi dan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kediri dengan nilai F-Wiks’Lambda = 11,619 (p = 0,000 < 0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran discovery learning berbantuan media pasar tradisional berpengaruh terhadap literasi ekonomi dan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Kediri.Kata kunci: Discovery Learning; Hasil Belajar; Literasi Ekonomi; Media Pasar Tradisional
Copyrights © 2020