MEDIA ELEKTRIKA
Vol 13, No 2 (2020): MEDIA ELEKTRIKA

PERBAIKAN KUALITAS DAYA MENGGUNAKAN OPTIMAL CAPACITOR PLACEMENT (OCP) PADA SISTEM KELISTRIKAN PT. FMC AGRICULTURAL MANUFACTURING

Sari, Navynda Kurnia (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2021

Abstract

Kualitas daya dalam sistem tenaga merupakan hal yang sangat penting dan harus diperhatikan untuk menjaga stabilitas sistem tenaga listrik dalam suatu industri. Diantara permasalahan kualitas daya yang timbul salah satunya adalah penurunan nilai faktor daya (power factor) yang menyebabkan konsumsi daya menjadi berlebih. Seperti pada industri-industri besar pada umumnya, PT. FMC Agricultural Manufacturing juga memiliki permasalahan kualitas daya pada sistem kelistrikannya. Hal ini disebabkan karena terdapat banyak motor berkapasitas besar untuk proses produksinya yang dapat menyebabkan rugi-rugi daya semakin meningkat. Untuk mengantisipasi hal tersebut perlu dilakukan pengontrolan daya reaktif. Salah satunya dapat dilakukan dengan pemasangan kapasitor yang optimal untuk memperbaiki dan meningkatkan faktor daya sehingga dapat memaksimalkan kapasitas penyaluran daya pada sistem. Pada penelitian ini dibahas studi kasus perbaikan faktor daya pada sistem kelistrikan PT. FMC Agricultural Manufacturing. Dari hasil penelitian, diketahui lokasi pemasangan kapasitor yang tepat untuk memperbaiki nilai faktor daya pada sistem berdasarkan hasil analisis aliran daya pada software ETAP 12.6.0 yaitu pada bus 3 dengan nilai kompensasi daya reaktif  adalah sebesar 91.51 kVAR dengan perbaikan nilai faktor daya pada bus 1 dan bus 2 dari 0.82 menjadi 98.3, pada bus 3 dari 85.1 menjadi 98.6.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ME

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

Media Elektrika is an electrical engineering journal that gives concerns on sciences related to electrical engineering. It includes the following fields: Electrical power engineering Electronics Telecommunication Control Informatics and computer ...