Tekno : Jurnal Teknologi Elektro dan Kejuruan
Vol 31, No 1 (2021)

Analisis Kinerja Web Server Terhadap Permintaan Customer Pada Masa Pandemi Covid-19

Nauval, Raihan (Unknown)
Yanabilah, Janualita (Unknown)
Nirmala, Syafira Syahda (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2021

Abstract

Pandemi Covid-19 sudah lebih dari satu tahun lamanya mendera Indonesia sejak pemerintah mengonfirmasi kasus pertama pada bulan Maret 2020, silam. Pandemi telah memberikan dampak signifikan dalam beberapa sektor, khususnya dalam sektor ekonomi. Keputusan pemerintah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), juga banyak kebijakan lainnya berdampak luas pada proses operasional distribusi. Perubahan ini diimbangi dengan trend peningkatan konsumsi kebutuhan masyarakat dalam berbagai bidang, baik itu konsumsi kesehatan, hobi, dan juga tagihan. Marketplace berbasis website menjadi tempat paling sering dituju masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya. Hasilnya, banyak brand marketplace mengalami peningkatan traffic cukup drastis dalam websitenya. Web Server berperan sangat besar sebagai penyedia sistem dalam menghandle setiap layanan didalamnya. Web Server dengan segala komponen penyusunnya harus memberikan kinerja yang optimal dalam menangani traffic yang membludak pada masa pandemi. Analisis dalam artikel ini disusun dari data eksternal yang kami kumpulkan melalui sumber kredibel berupa jurnal dan artikel terkini.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

tekno

Publisher

Subject

Engineering

Description

The Journal invites original articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The whole spectrum of electrical engineering, informatic engineering, and vocational education, and related topic are ...