Jurnal Penelitian Psikologi
Vol. 11 No. 2 (2020): Jurnal Penelitian Psikologi

School Well-being SD Konvensional dengan SD Alam

Fara Ristanty Prabawa (Unknown)
Dewi Kumalasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2020

Abstract

Terdapat perbedaan antara sekolah dasar konvensional dengan sekolah dasar alam dalam upaya sekolah memenuhi kebutuhan dasar siswa sehingga terdapat perbedaan penilaian pada siswa tentang sekolahnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan school well-being antara sekolah dasar konvensional dengan siswa sekolah dasar alam. Penelitian ini menggunakan metode sequential explanatory mixed-method analysis serta teknik sampling convenience sampling. Berdasarkan uji beda terhadap 132 responden ditemukan terdapat perbedaan school well-being antara siswa sekolah dasar konvensional dengan siswa sekolah dasar alam. Siswa sekolah dasar alam memiliki school well- being yang lebih tinggi dibandingkan dengan sekolah konvensional pada setiap dimensi.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian Psikologi (JPP), memuat artikel hasil penelitian tugas akhir studi dan hasil penelitian empiris lainnya terkait dengan bidang psikologi, antara lain: bidang psikologi pendidikan, psikologi sosial, psikologi industri dan organisasi, psikologi klinis, psikologi perkembangan, ...