Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Debt to Equity Ratio (DER),Price Earning Ratio (PER), Return on Equity Ratio (ROE) dan arus kas operasi terhadap hargasaham perusahaan subsektor konstruksi bangunan dan subsektor property yang terdaftar di BEI.Penelitian ini menggunakan data sekunder. Pengambilan sampel dilakukan dengan metodepurposive sampling. Dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda, hasilpenelitian menunjukkan bahwa: (1) DER tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham disubsektor konstruksi bangunan dan subsektor property; (2) PER dan ROE berpengaruh positifdan signifikan terhadap harga saham di subsektor konstruksi bangunan dan subsektor property;(3) arus kas operasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham di subsektorkonstruksi bangunan; dan (4) arus kas operasi berpengaruh positif dan signifikan terhadapharga saham di subsektor property.
Copyrights © 2018