Calathu: Jurnal Ilmu Komunikasi
Vol. 1 No. 1 (2019)

Peran Psikologi Komunikasi dalam Mengatasi Permasalahan Peserta Didik: Studi Kasus Proses Bimbingan Konseling di SMK Kesehatan Widya Dharma Bali

Niluh Wiwik Eka Putri (STAHN Mpu Kuturan Singaraja)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2019

Abstract

Peran psikologi komunikasi sangat penting dalam memberikan saran dan masukan terkait permasalahan yang dialami oleh peserta didik. Mereka berasal dari latar belakang keluarga kurang mampu, broken home, ataupun ketidaksempurnaan secara fisik. Kondisi inilah yang mem-buat siswa mengalami gangguan mental, kesulitan beradaptasi, cenderung menunjukkan perilaku yang kurang baik untuk mencari perhatian, serta sulit untuk mengikuti proses pembelajaran di sekolah. Adapun metode yang digunakan menggunakan metode kualitatif yang menghasilkan data deskriptif berupa kata tertulis atau lisan dari orang dan prilaku yang dapat diamati. Adapun hasil yang diperoleh antara lain untuk mengatasi permasalah peserta didik diperlukan komunikasi yang efektif yakni mengemas komunikasi secara efektif dengan perhatian, minat, hasrat, keputusan, aksi/tindakan, dan kepuasan. Peran psikologi komunikasi juga bisa mengubah opini siswa yang mengalami permasalahan terhadap sesuatu hal, mengubah sikap siswa yang mengalami permasa-lahan terhadap obyek atau subyek tertentu, serta mengubah perilaku yang mengalami permasala-han terkait dengan pengetahuan, persepsi, dan sikapnya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

calathu

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Calathu: Jurnal Ilmu Komunikasi membuka peluang bagi para peneliti untuk menuliskan naskah hasil penelitian dalam lingkup ilmu komunikasi, topik tidak dibatasi dan beragam, mulai dari kajian media dan budaya, periklanan, penyiaran, jurnalisme, humas, komunikasi pemasaran terpadu, ekonomi politik ...