Era digital ini begitu banyak strategi promosi online yang dapat dikembangkan oleh pelaku bisnis sehingga dirasakan promosi secara offline salah satunya dengan kalatog menjadi alternative kedua dalam bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi melalui iklan katalog terhadap keputusan pembelian dengan studi kasus pada Minimarket Indomaret di Kota Bengkalis. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh iklan katalog terhadap keputusan pembelian yang dilakukan oleh konsumen dan seberapa besar pengaruhnya. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah konsumen Minimarket Indomaret dengan mengambil informasi dari 100 responden dengan menggunakan instrument kuesioner yang bersumber dari pengembangan isntrumen penelitian. Teknik dalam pengumpulan sampel secara purposive sampling dan kemudian hasil informasi dianalisis dengan analisis korelasi dan regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat korelasi dan pengaruh signifikan promosi dengan iklan katalog terhadap keputusan pembelian konsumen yaitu sebesar 42,1%. Hal ini menunjukkan strategi promosi segara katalog berdampak dalam tercapainya target konsumen bagi suatu bisnis. Kata kunci: Strategi Promosi, Iklan Katalog, Keputusan Pembelian, Konsumen.
Copyrights © 2020