Jurnal Administrasi Publik
Vol 25, No 02 (2020): Jurnal Administrasi Publik 2020

EFEKTIVITAS PENYUSUNAN LAPORAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DAERAH KABUPATEN OGAN ILIR

Nurhasanah, Nurhasanah (KABUPATEN OGAN ILIR)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2021

Abstract

ABSTRAK                                                                               Penyampaian Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) dimaksudkan untuk menginformasikan kemajuan dan kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah selama satu tahun kepada masyarakat,  sehingga diharapkan dapat memperoleh masukan dan saran guna peningkatan kinerja penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di tahun-tahun mendatang. Di Kabupaten OganIlir, untuk penyusunan LPPD dilaksanakan oleh Bagian Pemerintahan &  Otonomi Daerah Sekretariat Daerah OganIlir. Tugas penyusunan LPPD ini terbagi pada 2 tingkatan laporan yaitu: 1) Penyusun LPPD tingkat Organisasi Perangkat Daerah,yang mempunyai sumber data dari OPD masing-masing,dan 2) Penyusun LPPD tingkat Kabupaten OganIlir, yang mempunyai sumber data dari seluruh Organisasi Perangkat Daerah yang ada di Kabupaten OganIlir. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di Kabupaten OganIlir. Masalah dalam penelitian yaitu Sumber daya manusia yang kurang memadai, dari segi jumlah personil yang masih kurang, Kurangnya koordinasi antara penyusun LPPD di tiap Organisasi Perangkat Daerah, Waktu Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah yang singkat serta Data tidak/ belum tersedia pada setiap bagian yang menyebabkan waktu penyusunan menghadapi kendala. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis data kualitatif.Penelitian ini menunjukkan bahwa: secara keseluruhan Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di Kabupaten OganIlir sudah dilaksanakan dengan efektif. Walaupun dalam pelaksanaannya masih terdapat hambatan antara lain: Sumber daya manusia yang kurang memadai, dari segi jumlah personil yang masih kurang, Kurangnya koordinasi antara penyusun LPPD antar OPD terkait, Waktu Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah yang singkat serta Data tidak/ belum tersedia pada setiap bagian yang menyebabkan waktu penyusunan menghadapi kendala.  Kata Kunci : Efektivitas, Laporan Penyelenggaraan, Pemerintahan Daerah

Copyrights © 2020