EKONOBIS (JURNAL EKONOMI DAN BISNIS)
Vol 3 No 1 (2017): Ekonobis, Maret 2017

Studi Pelacakan Kinerja Lulusan Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan (IESP) Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Mataram

Akung Daeng (Universitas Mataram)
Irwan Suriadi (Universitas Mataram)
Masrun (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
13 Mar 2017

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian untuk menganalisis 1). Bagaimana gambaran lulusan alumni IESP (lama kuliah Alumni IESP, Masa tunggu untuk mendapatkan pekerjaan pertama), 2) Bagaimana Evaluasi kinerja lulusan oleh pihak pengguna pada jurusan IESP fakultas ekonomi dan bisnis Universitas Mataram. Metode penelitian dalam penelitian ini dilakukan dengan deskriptif evaluatif. Subjek penelitian adalah lulusan Jurusan IESP Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram tahun 2011-2016 sebanyak 100 orang alumni. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif untuk memberi gambaran yang berkaitan dengan lulusan atau alumni jurusan IESP Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa Penilaian pengguna alumni terhadap kinerja lulusan (alumni) program studi IESP dimana kinerja alumni yang paling tinggi menurut pengguna alumni yang memberikan nilai baik (B) adalah profesionalisme alumni sebanyak 22 orang (73%), sedangkan pengguna yang memberikan nilai sangat baik (SB) tertinggi untuk Integritas 37% dan penggunaan IT oleh alumni sebanyak 11 orang (37%) alumni dinilai Sangat baik (SB) sedangkan kinerja alumni yang paling rendah menurut pengguna adalah keahlian bahasa inggris alumni dengan nilai cukup (C) sebanyak 50% alumni dan nilai kurang (K) sebanyak 4 orang(4%).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ekonobis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonobis adalah media untuk mempublikasikan kegaiatan penelitian dalam ilmu ekonomi, diantaranya perencanaan dan pembangunan daerah, ekonomi sumber daya manusia dan ketenagakerjaan, ekonomi islam, ekonomi moneter dan perbankan, keuangan daerah, dan bisnis pariwisata. ...