Jurnal Natural
Vol. 17 No. 1 (2021): Jurnal Natural

VARIASI KUAT MEDAN MAGNET DAN DAYA LISTRIK INPUT TERHADAP KARAKTERISTIK MOTOR LISTRIK DC DUA KUTUB

Karim karim (Jurusan Fisika FMIPA UNIPA)
Ishak Semuel Erari (Jurusan Fisika FMIPA UNIPA)
Abdul Muis Muslimin (Jurusan Fisika FMIPA UNIPA)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2021

Abstract

Penelitian tentang variasi medan magnet dan daya listrik input terhadap karakteristik motor listrik DC bertujuan untuk mengetahui pengaruh kuat medan magnet dan pengaruh besar daya listrik input terhadap RPM, efisiensi, dan torsi motor listrik DC serta mengetahui pengaruh kuat medan magnet permanen terhadap daya listrik input. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, yang dimulai dengan pembuatan alat, pengambilan data, kemudian pengolahan data. Dalam pengambilan data, data yang diukur adalah tegangan listrik input, tegangan listrik output, arus listrik input, arus listrik output dan RPM. Hasil dari pengolahan data diperoleh bahwa setiap penambahan jumlah magnet akan menyebabkan RPM meningkat, daya listrik menurun, torsi menurun, dan efisiensi yang paling tertinggi 80.564% pada jumlah satu magnet. Sedangkan setiap penambahan daya listrik input menyebabkan RPM meningkat, torsi meningkat, dan efisiensi tertinggi pada tegangan listrik power supply 12 Volt yaitu 83.366%.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jn

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Mathematics Physics

Description

Jurnal Natural merupakan jurnal ilmu-ilmu matematika dan pengetahuan alam (basic science) untuk bidang: matematika, kimia, statistika, biologi, dan fisika termasuk ilmu terapan yang terkait seperti bioteknologi, kimia pangan, keanekaragaman hayati, dan ...