jurnal abdimas saintika
Vol 3, No 1 (2021): Mei Jurnal Abdimas Saintika

PENGABDIAN MASYARAKAT PEMERIKSAAN HB GRATIS DAN SOSIALISAI TENTANG ANEMIA PADA REMAJA PUTRI

Silvi Zaimy (Unknown)
Ika Yulia Darma (Unknown)
Meldafia Idaman (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2021

Abstract

Anemia gizi disebabkan oleh kekurangan zat gizi yang berperan dalam pembentukan hemoglobin, baik karena kekurangan konsumsi atau karena gangguan absorpsi. Anemia terjadi karena penurunan jumlah eritrosit atau kadar hemoglobin dalam darah. Menurut WHO, remaja adalah penduduk dalam rentang usia 10 hingga 19 tahun. Masa remaja adalah masa transisi dari anak menuju dewasa. Masa ini merupakan periode persiapan menuju masa dewasa yang akan melewati beberapa tahapan perkembangan penting dalam hidup. Berdasarkan data Riskesdas 2018, prevalensi anemia pada remaja sebesar 32 %, artinya 3-4 dari 10 remaja menderita anemia. Tujuan kegiatan ini adalah sebagai bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi Stikes Syedza Saintika Padang dan sebagai tempat mengaplikasikan ilmu Kebidanan. Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan pengabdian masyarakat Pemeriksaan Hb gratis dan Sosialisasi tentang anemia  pada remaja di asrama putri Stikes Syedza Saintika Padang. Peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 62 orang. Simpulan dari kegiatan pemeriksaan Hb gratis dan sosialisai tentang anemia pada remaja putri ini adalah 23 orang mengalami anemia ringan, dan masih banyak penghuni asrama yang belum memahami tentang anemia pada remaja.Kata Kunci: Anemia, remaja putri, pemeriksaan Hb

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Abdimas Saintika adalah jurnal scientific yang ditulis dalam bahasa Indonesia diterbitkan setiap Januari dan Agustus, proses submission manuscript dibuka setiap tahun. Submission manuscript dilakukan dengan metode Double Blind Peer Review dan Editorial Review sebelum diterima dan di ...