Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Vol. 5 No. 2 (2021): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

PEMETAAN TANAH WAKAF MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS DI KECAMATAN RANGKASBITUNG: Pemetaan Tanah Wakaf Menggunakan Sistem Informasi Geografis di Kecamatan Rangkasbitung

Sumiarti Andri (Unknown)
Fairuz Zahirah (Instititut Teknologi Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2021

Abstract

Badan Wakaf Indonesia (BWI) merupakan organisasi yang dibentuk untuk membantu memajukan pengelolaan tanah wakaf di Indonesia. BWI dapat membentuk perwakilan di provinsi, kabupaten atau kota sesuai dengan kebutuhan. Kecamatan Rangkasbitung merupakan salah satu wilayah yang berada di bawah naungan BWI perwakilan Kabupaten Lebak. Pendataan tanah wakaf di Kecamatan Rangkasbitung saat ini belum terorganisir dengan baik. Masih banyak tanah wakaf yang belum memiliki akta wakaf dan belum dikelola dengan baik. Hal ini menimbulkan kesulitan dalam pencarian lokasi tanah wakaf tersebut. Untuk membantu penyelesaian permasalahan tersebut maka perlu dibangun aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) Pemetaan Tanah Wakaf berbasis Web di Kecamatan Rangkasbitung. Metodologi yang digunakan dalam membangun sistem ini adalah prototype. Aplikasi ini dirancang berbasis web dengan menggunakan framework Codeigniter, GeoJSON dan LeafletJS, untuk database menggunakan MySQL. Hasil dari analisis persebaran ini berupa peta digital web untuk pengetahui informasi lokasi tanah wakaf secara lebih tepat, sehingga dapat membantu untuk melakukan pencarian lokasi tanah wakaf menjadi lebih mudah. Kata Kunci : GeoJSON, LeafletJS, SIG,Wakaf, Web

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal IPTEK merupakan jurnal Ilmu Pengetahun dan Teknologi sebagai media publikasi hasil penelitian dosen baik di lingkungan Institut Teknologi (ITI) Indonesia maupun diluar ITI. Pada dasarnya jika merujuk visi ITI yaitu Technology based Entrepreneur, jurnal ini sebagai salah satu upaya mendukung ...