Jurnal Kesehatan STIKes IMC Bintaro
Vol. 4 No. 1 (2021): Jurnal STIKes IMC Bintaro

HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG KEBUTUHAN GIZI TERHADAP STATUS GIZI BALITA

Tantri Wenny Sitanggang (STIKes IMC Bintaro)
Yowsa Ibra Werdana (STIKes IMC Bintaro)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2021

Abstract

Pendidikan adalah usaha menarik sesuatu didalam manusia sebagai upaya memberikan pengalaman-pengalaman belajar terprogram. Pengetahuan adalah hasil pengindraan manusia, atau hasil tahu seseorang terhadap objek melalui indra yang dimilikinya sehingga menghasilkan pengetahuan. Kebutuhan gizi adalah jumlah yang diperkirakan cukup untuk memelihara kesehatan pada umumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan tingkat pendidikan dan pengetahuan ibu tentang kebutuhan gizi terhadap status gizi balita di RW 11 Kelurahan Pondok Aren tahun 2021. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai balita di RW 11 Kelurahan Pondok Aren, yang berjumlah 80 orang. Perhitungan besar sampel penelitian menggunakan rumus Lemeshow et al. Teknik sampling yang digunakan yaitu Quota Sampling. Adapun analisis data menggunakan analisis uji Chi-Sqaure. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu dari 36 ibu yang memiliki balita di RW 11 Kelurahan Pondok Aren terdapat 50% balita yang berstatus gizi kurang dan 50% balita yang bertatus gizi baik. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan (p=0,019) dan tingkat pengetahuan ibu (p=0,003) dengan status gizi balita. Kesimpulan adanya hubungan antara tingkat pendidikan, tingkat pengetahuan dengan status gizi balita di RW 11 Kelurahan Pondok Aren.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

djs

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan STIKes IMC Bintaro merupakan jurnal ilmiah yang menyajikan artikel tentang pengetahuan dan informasi riset dan pengembangan terkini yang berhubungan dengan kesehatan, keperawatan, kebidanan, perumahsakitan, dan farmasi. Jurnal ini merupakan sarana publikasi dan ajang berbagi karya ...