Haanhani Gallery Lampung adalah bidang usaha yang berjalan di penyewaan jas dan kebaya. Haanhani Gallery diawal beroperasinya perusahaan khususnya bagian pencatatan hutang pelanggan melakukan perhitungan dengan buku catatan yang mudah digunakan oleh semua orang tapi disamping itu tentunya akan menumpuknya arsip atau catatan hutang jika sudah semakin lama dan semakin banyak data penyewaan jas dan kebaya yang dicatat di haanhani gallery , tentunya akan sulit untuk mencari data penyewaan yang sudah jatuh tempo sehingga memakan waktu yang lama. Berdasarkan hasil penelitian dari pengembangan sistem sebuah sistem informasi akuntansi pencatatan hutang pelanggan di haanhani gallery dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan database MySQL dimana dengan sistem ini diharapkan dapat membantu mempermudah pencatatan hutang pelanggan yang melakukan penyewaan jas dan kebaya mengurangi kesalahan manusia pada saat melakukan perhitungan biaya sewa, dan mengurangi terjadinya fraud atau kecurangan di haanhani gallery. Setelah sistem berhasil dibangun untuk membuat sistem layak digunakan, maka dari itu saya lakukan pengujian dan telah dilakukan pengujian terhadap sistem yang telah saya buat dengan menggunakan black box untuk pengujian fungsionality dari 3 responder dan ISO 25010 yaitu dari aspek usability dan performance efficieny, didapatkan hasil pengujian fungsionality sebesar 100% , pengujian usability 90.9 % dan pengujian performance efficieny sebesar 85% ,dengan sistem ini admin dapat melakukan transaksi penyewaan jas dan kebaya dengan lebih cepat dari sebelumnya karena masa sewa akan dikalkulasi secara otomatis, bahkan pada saat masa penyewaan sudah habis atau memasuki jatuh tempo sistem akan memberitahukan admin melalui menu notifikasi.Kata Kunci: Sistem Informasi Hutang, Perancangan Laporan Hutang, Penyewaan Jas dan Kebaya
Copyrights © 2021