JURNAL HUTAN LESTARI
Vol 9, No 1 (2021): JURNAL HUTAN LESTARI

KEANEKARAGAMAN JENIS JAMUR MAKROSKOPIS DI BUKIT TUNGKUR DESA RIAM MENGELAI KECAMATAN BOYAN TANJUNG KABUPATEN KAPUAS HULU

Rikardo, Riki (Unknown)
Ekyastuti, Wiwik (Unknown)
Wulandari, Reine Suci (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2021

Abstract

Mushroom have a very important role for the forest ecosystem and human life. This study aims to obtain the value of the diversity of macroscopic fungi in Bukit Tungkur, Riam Mengelai village, Boyan Tanjung district, Kapuas Hulu regency. The study was conducted for 1 month in the field, using the field survey method. The result found that the value of the diversity of macroscopic fungi was (1,41) into the medium catagory. Beside that, macroscopic fungi were found as many as 710 individual, derived into 28 species and 12 families. At the research location dominated by Polyporaceae families with a total of 8 species and 194 individual, followed by the family Hygrophoraceae with a total of 5 species and 138 individual. The least number of species and individuals were found namely Entolomataceae family with 1 species and 4 individuals. Macroscopic fungi found in Bukit Tungkur are mostly found in dead trees.Keyword: Diversity, Bukit Tungkur, macroscopic Mushroom, Riam Mengelai villageAbstrakJamur memiliki peran yang sangat penting bagi ekosistem hutan dan kehidupan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan nilai keanekaragaman jamur makroskopis di Bukit Tungkur Desa Riam Mengelai Kecamatan Boyan Tanjung Kabupaten Kapuas Hulu. Penelitian dilakukan selama 1 bulan di lapangan dengan menggunakan metode survei lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai keanekaragaman jamur makroskopis sebesar (1,41) termasuk dalam kategori sedang. Selain itu, jamur makroskopis ditemukan sebanyak 710 individu yang terbagi dalam 28 spesies dan 12 famili. Pada lokasi penelitian didominasi oleh  famili Polyporaceae dengan jumlah 8 spesies dan 194 individu, diikuti oleh famili Hygrophoraceae dengan jumlah total 5 spesies dan 138 individu. Jenis dan individu yang paling sedikit ditemukan yaitu famili Entolomataceae dengan 1 spesies dan 4 individu. Jamur makroskopis yang ditemukan di Bukit Tungkur banyak ditemukan di pohon mati.Kata Kunci: Bukit Tungkur, Desa Riam Mengelai, Jamur Makroskopis, Keanekaragaman

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmfkh

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Hutan Lestari merupakan jurnal ilmu kehutanan yang menyajikan artikel mengenai hasil-hasil penelitian meliputi bidang teknologi pengolahan hasil hutan, pengawetan kayu, teknologi peningkatan mutu kayu, budidaya hutan, konservasi sumber daya alam, ekonomi kehutanan, perhutanan sosial dan ...