Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat CENDEKIA UTAMA
Vol 10, No 2 (2021): Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama

ALAT PERMAINAN EDUKATIF LEGO MENINGKATKAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK USIA PRASEKOLAH

Tunggul Sri Agus Setyaningsih (Akademi Keperawatan RS Dustira Cimahi)
Hesti Wahyuni (Akademi Keperawatan RS Dustira Cimahi)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2021

Abstract

ABSTRAK  Proses tumbuh kembang kemampuan motorik halus dapat terlihat melalui berbagai gerakan dan permainan yang dilakukan anak.   Stimulasi yang sangat tepat dan menyenangkan bagi anak untuk meningkatkan dan memicu kemampuan motorik halus dapat dilakukan menggunakan permainan edukatif. Tujuan penelitian adalah menganalisis pengaruh penggunaan alat permainan edukatif terhadap perkembangan motorik halus pada anak usia prasekolah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, desain quasi eksperimental one group pre test–post test. Teknik yang digunakan purposive sampling.  Instrumen yang digunakan yaitu Alat Permainan Edukatif (APE) Lego dan Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP). Hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan uji Wilcoxon nilai p= 0,000 (nilai signifikan p-value < 0,05). Hasil tersebut menunjukkan ada pengaruh alat permainan edukatif terhadap perkembangan motorik halus anak usia prasekolah di TK At-Taqwa Cimahi, selanjutnya disarankan untuk dapat memberikan permainan edukatif untuk menstimulasi aspek  perkembangan anak.  Kata Kunci: Alat Permainan Edukatif, Anak Usia Prasekolah, Perkembangan Motorik Halus, Lego

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

CENDEKIA

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat "Cendekia Utama" merupakan jurnal ilmiah dalam bidang Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat yang diterbitkan oleh STIKES Cendekia Utama Kudus secara berkala dua kali dalam satu tahun. ISSN : ...