Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis Pengaruh Return On Asset, Leverage, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Tax Avoidance (studi pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar dibursa efek indonesia periode 2016 - 2018). Pengumpulan data menggunakan data sekunder yang diperoleh dari perusahaan sektor industri barang konsumsi yang terdaftar dibursa efek indonesia periode 2016 - 2018 dengan menggunakan sampel purposive diperoleh 10 perusahaan dengan 30 sampel setelah ditinjau dari pengujian outlinier. Hasil data sekunder tersebut telah diuji asumsi klasik berupa asumsi Normalitas, dan asumsi Heteroskedastisitas serta Metode analisis data menggunakan teknik regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa hipotesis pertama dan kedua ditolak dikarenakan Return On Asset dan Leverage tidak berpengaruh signifikan Terhadap Tax Avoidance. Sedangkan hipotesis ketiga diterima dikarenakan Ukuran Perusahaan berpengaruh signifikan Terhadap Tax Avoidance. Kata Kunci : Return On Asset, Leverage, Ukuran Perusahaan, dan Tax Avoidance
Copyrights © 2021