Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan institusional, ukuran perusahaan, profitabilitas terhadap kebijakan hutang. Populasi yang digunakan ialah perusahaan manufaktur subsektor Food and Beverage  yang terdaftar di BEI pada tahun 2014-2018. Penelitian ini menggunakan purposive sampling, dan terdapat 48 perusahaan yang sudah memenuhi kriteria. Penelitian ini berkategori penelitian kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda sebagai alat ujinya. Hasil penelitian mengindikasikan kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan tidak memengaruhi kebijakan hutang, sementara profitabilitas memengaruhinya.
Copyrights © 2021