Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh strategi pemasaran syariah terhadap kepuasan pelanggan pada toko herbal Az-zahra kota Dumai. Sampel penelitian berjumlah 86 responden dan metode pengambilan sampel accidental non random sampling. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan kuantitatif dengan alat analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran syariah pada toko herbal Az-zahra memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hasil pengujian hipotesis secara simultan diperoleh bahwa strategi pemasaran syariah (X) berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan pada toko herbal az-zahra kota Dumai (Y) dilihat dari nilai Adjusted R Square 0,677. Sehingga hipotesis strategi pemasaran syariah terhadap kepuasan pelanggan pada toko herbal Az-Zahra kota Dumai menyatakan setuju atau diterima.
Copyrights © 2021