Penelitian ini dilakukan dengan tujuan dari adalah untuk menguji secara empirisperbedaan kinerja keuangan berdasarkan metode RGEC pada perusahaanperbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015. Objekpenelitian ini adalah Bank Swasta dan Bank Pemerintah yang Terdaftar Di BursaEfek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah explanatory research, yaitu suatuobyeknya atau tujuannya adalah untuk menguji hubungan atau variabel-variabelyang dihipotesiskan. Variabel yang digunakan untuk menilai kinerja keuanganperbankan melalui CAR, BOPO, LDR, ukuran perusahaan, NPL, GCG dan ROApada bank swasta dan bank milik pemerintah yang terdaftar pada Bursa EfekIndonesia. Sampel dalam penelitian ini diambil sebanyak 14 perusahaanperbankan (bank pemerintah sebanyak 4 dan bank swasta sebanyak 10. Teknikpengambilan sampel menggunakan metode non random sampling melaluipurposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji beda(Independent Sample Test). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa dariketujuh variabel pengukur kinerja terbukti hanya variabel BOPO, ukuranperusahaan,dan ROA menunjukkan perbedaan antara kinerja keuangan bankswasta dengan kinerja keuangan bank pemerintah. Sedangkan untuk variabelCAR, LDR, NPL, GCG menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kinerjakeuangan antara bank swasta dengan bank pemerintah.
Copyrights © 2017