Yayasan Darul Iman adalah salah satu organisasi masyarakat yang berorientasi kepada pengembangan dakwah Islam berlokasi di perumahan Taman Narogong Indah Bekasi. Dalam pencapaian tujuan organisasinya aktivitas kegiatan yayasan membentuk beberapa bidang kegiatan, yaitu Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Jami’ Al Iman, Bidang Sosial dan Kemsyarakatan, Bidang Pengembanagan Usaha dan Dana, Bidang Pengembangan Sarana dan Pembangunan, Bidang Pelatihan Pengembangan dan IT. Sebagian besar sumber daya organisasi tidak terintegrasi dengan baik dan pelaksanaan fungsi manajemen belum bisa dilaksanakan di semua lini organisasi. Sehingga program kerja yang ada dan telah dilaksanakan selama ini belum mencerminkan visi dan misi yayasan. Oleh karena itu, perlu diadakan pelatihan penerapan manajeman organisasi untuk memberikan pemahaman dan mendorong kesadaran berorganisasi yang baik dan terukur di Yayasan Darul Iman. Serta diikuti oleh Ikatan Pemuda Masjid Al Iman (IPMI). Hasil Pre-test dan post-test dalam pelatihan penerapan manajemen organisasi menunjukkan bahwa diperlukannya pendampingan lebih lanjut kepada Yayasan Darul Iman Taman Narogong Indah Bekasi. Karena peserta belum terbiasa dengan sistem penerapan manajemen organisasi yang terintegrasi, terstruktur, dan tersistem dengan baik, mengingat saat pelatihan masih sebatas simulasi dalam memecahkan studi kasus. Sehingga membutuhkan arahan lebih lanjut dalam implementasi keseluruhan materi pelatihan yang telah diberikan.
Copyrights © 2021