TEMA (Jurnal Tera Ilmu Akuntansi)
Vol 11, No 1 (2010)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENYERAPAN ANGGARAN BELANJA

Setiyono, Nyoto (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2021

Abstract

Abstrak: Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penyerapan Anggaran Belanja. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh faktor pengadaan barang dan jasa, perencanaan kegiatan, manajemen penarikan belanja dan sumber daya manusia terhadap penyerapan anggaran di satuan kerja kementerian/lembaga. Sampel penelitian terdiri atas 81 bendahara pengeluaran pada satuan kerja kementerian/lembaga di wilayah pembayaran KPPN Bojonegoro. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan survei berupa kuisioner yang diberikan kepada bendahara pengeluaran satuan kerja kementerian/lembaga wilayah pembayaran KPPN Bojonegoro. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa faktor-faktor yang berpengaruh positif terhadap penyerapan adalah pengadaan barang dan jasa, manajemen penarikan belanja, dan sumber daya manusia. Pengadaan barang dan jasa, manajemen pengeluaran belanja dan sumber daya manusia yang buruk cenderung memperlambat penyerapan pada satuan kerja. Faktor perencanaan kegiatan tidak berpengaruh terhadap penyerapan anggaran, hal ini disebabkan karena pengelolaan keuangan menganggap kegiatan yang bersifat formalitas dan rutinitas dalam  menjalankan tugas dan fungsi sebagai pengelola keuangan di kementerian/lembaga yang terkait. Kata Kunci :Penyerapan anggaran, pengadaan barang dan jasa, perencanaan kegiatan, manajemen penarikan belanja, sumber daya manusia.

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

tema

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

TEMA (Jurnal Tera Ilmu Akuntansi) publishes all forms of quantitative and qualitative research articles and other scientific studies related to the field of Accounting and a wide range of applications such as: Finance accounting Sharia Accounting Capital Market Based Accounting Forensic Accounting ...