Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), upah minimum kabupaten/kota, dan investasi secara simultan dan parsial terhadap penyerapatan tenaga kerja pada kabupaten/kota di Provinsi Bali tahun 2010-2018. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), upah minimum kabupaten/kota, dan investasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada kabupaten/kota di Provinsi Bali tahun 2010-2018. PDRB dan investasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Upah minimum kabupaten/kota secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. PDRB memiliki pengaruh dominan terhadap penyerapan tenaga kerja pada kabupaten/kota di Provinsi Bali dibandingkan dengan upah minimum dan investasi. Kata kunci: produk domestik regional bruto, upah minimum kabupaten/kota, investasi, penyerapan tenaga kerja
Copyrights © 2021