Perkembangan ilmu pengetahuan dan tehnologi yang semakin pesat mendorong pustakawan untuk lebih meningkatkan professional dalam melaksanakan tugasnya. Pustakawan merupakan profesi (profession) bukan sekedar pekerjaan (occupation), tetapi suatu pekerjaan yang memerlukan ilmu pengetahuan (knowledge), keahlian (expertise), tanggungjawab (responsibility), kesejawatan (corporatenes), dan pengakuan dari masyarakat. Pustakawan professional adalah pustakawan yang dapat mengelola perpustakaan dan sumber informasi dengan baik, dan untuk meningkatkan profesionalisme pustakawan dalam prespektif Islam maka pustakawan harus termotivasi dan etos kerja yang baik, kecerdasan religi, emosional, intelektual, bisa berhubungan dengan orang lain, dan menjadi panutan
Copyrights © 2021