Journal I La Galigo : Public Administration Journal
Vol 4, No 2 (2021): Journal I La Galigo | Public Administration Journal, Oktober 2021

IMPLEMENTASI PROGRAM BANTUAN SOSIAL TUNAI (BST) PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KELURAHAN PAJALESANG KOTA PALOPO

kasmad kamal (Fakultas Sospol Prodi Ilmu Administrasi Negara Universitas Andi Djemma)
Riska Firdaus (Unknown)
Ishak Runi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Implementasi Program Bantuan Sosial Tunai (BST) Pada Masa Pandemi Covid-19 di Kelurahan Pajalesang Kota Palopo. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan tabel distribusi frekuensi atau dengan cara lain dari kuantifikasi untuk mengukur variabel penelitian menggunakan analisis deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Pajalesang Kota Palopo, selama dua bulan yaitu pada bulan April-Juni 2021. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah masyarakat Kelurahan Pajalesang sebanyak 652 kepala keluarga. Teknik pengambilan sampel dilaksanakan secara acak (random sampling) dengan menggunakan rumus Slovin sehingga jumlah sampel yang digunakan sebanyak 87 responden. Pengumpulan data yang kemudian dilakukan dalam penelitian ini yaitu kuesioner, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian dengan menggunakan empat indikator implementasi dalam pandangan Edward III, yaitu: Komunikasi dengan rata-rata 3,29, Sumber Daya dengan rata-rata 3,32, Disposisi atau sikap pelaksana dengan rata-rata 3,00, dan Struktur Birokrasi dengan rata-rata 3,30. Empat indikator tersebut membuktikan Implementasi Program Bantuan Sosial Tunai (BST) Pada Masa Pandemi Covid-19 di Kelurahan Pajalesang Kota Palopo berjalan dengan baik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ilagaligo

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal I La Galigo adalah Jurnal pada bidang administrasi publik meliputi kebijakan publik, manajemen publik, pelayanan publik, kepemimpinan, birokrasi, perencanaan pembangunan dan hal-hal yang berkaitan dengan bidang ilmu administrasi ...