Pertumbuhan indutri kosmetik dapat dianalisa dengan melakukan proyeksi terhadap kondisi keuangan perusahaan. Alat yang dapat digunakan untuk melakukan prediksi kebangkrutan perusahaan dengan model Z-Score Altman, Model Springate dan Model Zwijewski. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengujian apakah terdapat perbedaan dalam prediksi kebangkrutan pada perusahaan industri kosmetik yang terdaftar di BEI periode 2017 – 2019. Analisa prediksi kebangkrutan terhadap ketiga model diperbandingkan dengan menggunakan Uji Kruskal-Wallis dengan tingkat sifnifikansi 0,05. Hasil pengujian nilai diperoleh tingkat signifikansi sebesar 0,015 yang berarti ada perbedaan dalam mengukur potensi kebangkrutan dengan model Z-Score Altman, Springate dan Zmijewski.
Copyrights © 2021