Jurnal Keperawatan
Vol 2, No 1 (2014): E-Jurnal Keperawatan

HUBUNGAN LAMANYA PEMASANGAN INFUS (INTRAVENA) DENGAN KEJADIAN FLEBITIS PADA PASIENDI IRINA F BLU RSUP Prof. Dr. R. D. KANDOU MANADO

Komaling, Christian (Unknown)
Kumaat, Lucky (Unknown)
Onibala, Franly (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2014

Abstract

Abstract:Intravenous therapy is one of the nursing actions done by inserting fluid , electrolytes , intravenous medications and parenteral nutrition into the body through intravenous.One of nosocomial infections arising as a result of that infusion phlebitis .phlebitis is inflammation of the walls of the veins / vein .Purpose This study aims to determine the relationship Installation Infusion duration ( Intravenous ) In Patients With Phlebitis incident in Irina F. BLU . Hospital .Prof . Dr. . R. D. Kandou Manado .The design of this study using correlational analytic methods to approach crosss sectional study ( Study Cut latitude ).Sampling in this study using purposive sampling ( non- probability sampling ) , obtained a total sample of 143 people 58 people who were treated monthly . Data analysis was performed using chi - square ( X2 ) , at the 95 % significance level ( α 0.05 ) confidence level indicates the value of p = 0.000 , this value is smaller than α = 0.05 so that it can be stated that there is a relationship duration of infusion ( intravenous ) with the incidence of phlebitis in patients at IRINA F BLU . Hospital .Prof . Dr. . R. D. Kandou Manado . Keyword:Infusion ( IV ), phlebitis Abstrak: Terapi intravena adalah salah satu tindakan keperawatan yang dilakukan dengan cara memasukkan cairan, elektrolit, obat intravena dan nutrisi parenteral ke dalam tubuh melalui intravena. Salah satu infeksi nosokomial yang timbul akibat dari pemasangan infus yaitu flebitis.flebitis adalah peradangan pada dinding pembuluh darah balik/vena. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Lamanya Pemasangan Infus (Intravena) Dengan Kejadian Flebitis Pada Pasien di Irina F. BLU. RSUP. Prof. Dr. R. D. Kandou Manado.Dalam  penelitian ini menggunakan  metode analitik korelasional dengan pendekatan  crosss sectional study (Studi Potong Lintang). Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Purposive Sampling (non probability sampling), didapat jumlah sampel sebanyak 58 orang dari 143 orang yang dirawat perbulan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji chi-square (X2), pada tingkat kemaknaan 95% (α 0,05)menunjukkan nilai p=0,000, nilai ini lebih kecil dari α=0,05.sehingga dapat dinyatakan bahwa terdapat hubungan lamanya pemasangan infus (intravena) dengan kejadian flebitis pada pasien di IRINA F BLU. RSUP. Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Kata kunci:Flebitis, Infus (intravena)

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jkp

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Keperawatan (Jkp) Universitas Sam Ratulangi adalah jurnal yang didirikan oleh Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi. Jurnal ini pertama kali diterbitkan pada tahun 2012 yang berfokus pada publikasi ilmu dan praktik keperawatan. Jurnal ini juga menjadi ...