ABSTRAK Bunga Masamba, sesuai dengan namanya, bunga ini banyak dijumpai di Masamba Kabupaten Luwu Utara. Bunga ini menjadi salah satu ikon di kabupaten tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui masalah yang dihadapi masyarakat dalam membudidayakan bunga masamba. Dengan menggunakan teknik pemilihan sampel secara acak, penelitian ini menggunakan observasi dan wawancara sebagai metode dalam mengumpulkan data. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, dari 2 kelompok pembudidaya Bunga Masamba, menemukan beberapa masalah yang ditemukan, yaitu 1. Jumlah bibit berkualitas yang terbatas, 2. Lemahnya teknik pemasaran Bunga Masamba, 3. Rumah bibit yang tidak layak, 4. Pemasaran dengan metode konvensional, 5. Kurangnya pemahaman tentang pembuatan pupuk organik, 6. Kurangnya Pemahaman tentang pH tanah. Kata Kunci: bunga masamba, budidaya
Copyrights © 2018