Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian mikroorganisme lokal (MOL) dan pupuk kandang ayam terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi. Penelitian dilaksanakan di lahan STPP Gowa Romanglompoa, Kabupaten Gowa, bulan Maret - April 2014. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok yang terdiri dari 5 perlakuan dan 3 ulangan: P0= kontrol, P1= pupuk kandang ayam 5 t ha-1, P2= pupuk kandang ayam 10 t ha-1, P3= 100 cc L-1 air MOL nasi bonggol pisang dan P4= 200 cc L-1 air MOL nasi bonggol pisang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan aplikasi MOL secara umum berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi. Umur 3 minggu setelah tanam menunjukan perlakuan aplikasi Mol 100 cc L-1 air (P3) memberikan respon yang lebih baik terhadap pertumbuhan tinggi tanaman dibanding perlakuan pupuk kandang ayam (P1 dan P2)).
Copyrights © 2014