Jurnal Agrisistem
Vol 12 No 2 (2016): Jurnal Agrisistem

PERTUMBUHAN TANAMAN JAGUNG, JAHE DAN KUNYIT BAWAH TEGAKAN DI KAWASAN HUTAN DIKLAT TABO-TABO KABUPATEN PANGKEP

Yandi Bachli (Balai Pendidikan dan Pelatihan Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Makassar)
Daud Irundu (Mitra Pengelola KHDTK Hutan Diklat Tabo-tabo)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2020

Abstract

Pangan merupakan kebutuhan pokok manusia perlu dijaga dan dikembangkan kuantitas dan kualitasnya. Optimalisasi fungsi lahan dapat mendukung permasalahan ketersediaan pangan Indonesia. Uji coba pertumbuhan dan produktifitas tanaman jagung, jahe dan kunyit ini dilaksanakan di Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Tabo-Tabo Kabupaten Pangkep. Pengamatan pertumbuhan dan produktivitas tanaman diperoleh dengan cara pengukuran persen tumbuh, jumlah daun, rata-rata tinggi dan produksi buah yang dihasilkan. Analisis dilakukan secara dekriptif sesuai data pengukuran. Hasil menunjukan persentase tumbuh jagung, jahe dan kunyit masing-masing 94%, 97% dan 82%. Jumlah daun dominan ketiga tanaman masing-masing adalah 10, 7, dan 5. Tinggi rata-rata ketiga tanaman masing-masing 117,3 cm,29,1 cm, dan 28,8 cm. Produktifitas jangung tidak dapat dilakukan, sedangkan jahe dan kunyit masing-masing sebanyak 136,11 gram/rimpang dan 122,02 gram/rimpang. Berdasarkan hasil pertumbuhan ketiga tanaman dianggap cukup baik, namun produktifitas dianggap masih kurang maksimal. Hasil ujicoba ini diharapkan menjadi informasi awal untuk kegiatan penelitian terhadap pengembangan berbagai jenis tanaman pangan di bawah berbagai tegakan hutan yang berbeda.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

J-Agr

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agrisistem merupakan jurnal yang memuat publikasi hasil-hasil penelitian di bidang pertanian secara makro dan peternakan secara mikro. Bidang pertanian meliputi Agronomi, Agroteknologi, Ilmu Tanah, Hortikultura, Hama dan Penyakit, Perkebunan, dan Teknologi Hasil Pertanian. Bidang Peternakan ...